Saturday, May 27, 2017

Resep Es Palu Butung Sederhana Khas Makassar

Resep Es Palu Butung Sederhana Khas Makassar

Sumber: http://www.duniainter.net

Foodies.....
Cuaca hari ini panas banget ya? Iya panas, sepanas hatiku, ups. Haha
Oke, hari ini kita akan bahas yang seger-seger ya foodies biar berasa adem gitu sampe ke hati-hati nya.Wkwk

Nah, kali ini catatan foodies punya resep es palu butung yang bisa mengusir rasa panas anda foodies. Apa itu es palu butung? Es Palu Butung adalah salah satu minuman atau kudapan segar khas Makassar, Sulawesi Selatan. Es Palu Butung terbuat dari pisang yang dikukus kemudian di potong-potong, lalu di sajikan bersama dengan bubur sumsum, sirup coco pandan, dan serutan es. Hmm, yummy....

Meskipun berasal dari Makassar, namun jika anda ingin mencoba mencicipi kudapan segar ini, anda tak perlu jauh-jauh terbang ke Makassar foodies, anda dapat membelinya disekitar tempat tinggal anda. Jika tak ada yang menjual kudapan segar ini disekitar tempat tinggal anda, anda tak perlu galau foodies, anda dapat dengan mudah membuatnya sendiri di rumah kok, yuk simak resepnya dibawah ini...

Bahan:
·           Pisang kepok kuning yang tua secukupnya
·           Tepung beras 50 gram
·           Santan 500 cc dari ½ butir kelapa
·           2 lembar daun pandan, dipotong-potong
·           Garam secukupnya
·           Sirup coco pandan secukupnya
·           Es serut secukupnya

Cara membuat:
1. Pertama-tama kukus pisang kepok bersama kulitnya hingga matang. Kemudian setelah dingin, kupas pisang lalu potong serong agar lebih cantik atau potong-potong sesuai selera, kemudian sisihkan.
2. Selanjutnya larutkan tepung beras ke dalam 100 cc santan, kemudian sisihkan.
3. Masak sisa santan bersama daun pandan, dan garam secukupnya di atas api sedang sampai santan mendidih.
4. Setelah santan mendidih, masukkan larutan tepung beras yang telah dilarutkan bersama santan sebelumnya sambil diaduk-aduk hingga adonan tercampur rata. Masak sambil diaduk-aduk hingga adonan mengental dan matang dan menjadi bubur sumsum.
5. Setelah matang, siapkan mangkuk, kemudian tuang adonan bubur sumsum, lalu susun potongan pisang diatasnya.
6. Tambahkan es serut secukupnya, lalu siram dengan sirup coco pandan.
7. Es palu butung sederhana siap untuk dinikmati.

0 comments:

Post a Comment

 

Catatan Foodies Template by Ipietoon Cute Blog Design